Selasa, 03 Juli 2012

Together Everyone Achieve More


Belajar dari kehidupan makhluk lainnya;
" Seperti semut, bisa bersama-sama dan teratur dalam berjalan dan mencari makan, semut pun bisa saling berurutan masuk kedalam lubang dan tanpa ada desak desakan"
"Seperti lebah, bersama-sama kompak membangun sarang, semakin banyak dan semakin kompak, maka semakin besar tercipta sarang dan semakin banyak pula madu yang dihasilkan"

Tuhan menciptkan makhluk hidup dengan berbagai karakter dan kelebihannya. Manusia adalah makhluk Tuhan yang diberikan lebih segala-galanya. Manusia juga dikodratkan sebagai makhluk sosial, makhluk yang bisa saling bekerja sama baik pria maupun wanita, makhluk yang bisa saling menghargai, dan berbagi.

Belajar dari semut dan lebah, Tuhan menyelipkan sifat-sifat kerja komunal kepada keduanya dan pula kepada makhluk lainnya. Ada nikmat dari segala pekerjaan yang dilakukan bersama dan untuk bersama-sama..
Tidak ada beda antara pria maupun wanita yang bisa menjadi skat untuk bekerja bersama-sama dalam mewujudkan kepentingan untuk bersama.

Tidak ada saling mendominasi, tidak ada saling menggagahi (jangan dimaknakan lain*), tidak ada saling menggurui, semua berproses, semua belajar untuk saling melengkapi dan mengisi. Bekerja sama akan memberikan hasil lebih...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar